Desa Budaya Semin Makin Berprestasi

31 Januari 2020 13:26:05 WIB

Semin, 31 Januari 2020 (SIDA SAMEKTA), Kepala Desa Semin yang dalam hal ini diwakili oleh bapak Totok Muwarsito, SE selaku Kepala Seksi kesejahteraan mengikuti acara penyerahan Pendamping Seni Budaya dari Dinas kebudayaan (Kundha Kabudayan) di Hotel Grand Tjokro pada hari kamis, 30 Januari 2020. Dalam acara tersebut Desa Budaya Semin Mendapatkan peringkat 3 dari 15 desa budaya yang ada di Kabupaten Gunungkidul dengan nilai 430,29 dengan kengan katagorisasi “Maju” setelah Desa Bejiharjo Kecamatan karangmojo dengan nilai 455,18 dan Desa Semanu Kecamatan Semanu dengan nilai 432,72. Di tahun 2020 ini, yang menjadi pendamping desa budaya di Desa Semin, kecamatan Semin adalah Ayu Pratiwi, S.Sn dan Prihono Pamungkas, S.Sn, yang pada tahun 2018 dan 2019 sudah mendampingi Desa Budaya Desa Semin. Terimakasih kepada Kedua pendamping, mari kita jaga Desa Budaya di Desa semin, sehingga, lebih baik lagi kedepannya. Salam, Lestari Budayaku.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar